NPC Syukur Paslon 02 Unggul Meneruskan Jokowi Untuk Disabilitas

SOLO, solopopuler.com – Hasil sementara unggul hitung cepat disambut baik Ketua Umum National Paralympic Commitee (NPC), Senny Marbun. Hal ini diperuntukkan pasangan calon capres cawapres Prabowo- Gibran.

“Saya bersyukur paslon 02 menang, terima kasih kepada Tuhan.  Saya yakin pasangan ini yang bisa membawa keluar dari masalah, ” tandasnya. (18/02/2024).

Ketua Umum National Paralympic Commitee (NPC), Senny Marbun. (Foto : Agung Santoso)

Apalagi pihaknya kerjasama dengan Walikota Solo, Gibran di ASEAN Para Games 2022 di Solo. Di ajang itu, Indonesia berhasil menorehkan prestasi yang luar biasa. Pihaknya berharap ke depan prestasi atlet Indonesia lebih baik.

“Pak Prabowo senang olahraga juga, ” tandasnya.

Ditambah, Capres 02 merupakan Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Pencak Silat Indonesia. Apresiasi para atlet dilakukan Presiden Joko Widodo terhadap para atlet disabilitas. Yakni  menyediakan lahan seluas 10 hektar untuk training camp di Delingan, Karanganyar.

“Ada mas Gibran, saya yakin pemikiran pak Jokowi tidak lari dari mas Gibran. Dia pasti peduli kepada NPC,” ujar Seny.

Terkait pembangunan training camp tersebut, Wakil Sekjen NPC Rima Ferdianto mengatakan dimulai proses pembangunannya. Dan diharapkan selesai pada bulan Oktober atau Desembet tahun ini untuk tahap pertama.

“Saat ini sudah tahap pematangan lahan.  Nanti ada beberapa tahapan,” Terangnya.

BACA JUGA : 📱Cawapres 02 Gibran Fokus Hitungan Dan Pastikan Program Jalan

Untuk tahap awal akan dibangun satu GOR, dua asrama, ruang peralatan, ruang ganti atletik, tribun, skybridge dan skywalk. Lebih lanjut Rima mengatakan untuk tahap pertama, lapangan atletik dan CP football. Serta fasilitas untuk tujuh cabor di GOR indoor.  Ke depan akan ada dua GOR, tetapi untuk tahap pertama baru ada satu GOR.

“Asrama harusnya ada tiga, untuk tahap pertama satu asrama dan tahap kedua ada dua asrama. Bisa menampung 300 atlet dan pelatih,” jelasnya lagi.

NPC berharap untuk pemberangkatan atlet ke Paralimpiade bisa dilakukan di Training Camp.  PIhaknya juga berharap presiden selanjutnya bisa melanjutkan apa yang sudah dilakukan Presiden Joko Widodo terutama untuk atlet penyandang disabilitas. (Agung Santoso)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *