PSI Solo Membuka Pendaftaran Cawalkot Solo, Usahawan Alat Gunung Mengawali Pendaftaran

SOLO, solopopuler.com – Penjaringan bakal calon walikota dan wakil walikota Solo dilakulan DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Solo. Sedangkan masa pendaftarannya dari tanggal 6 mei hingga 1 agustus mendatang. Hal ini dikatakan Ketua DPW PSI Jawa Tengah, Antonius Yoga Prabowo.

” Kami undang anak-anak muda, tokoh – tokoh masyarakat dari latar belakang apapun, terpanggil membangun Kota Solo, ” ujarnya.

Salah satu usahawan Budi Santoso, pemilik toko perlengkapan gunung datang ke kantor PSI untuk mendaftarkan diri, Senin (06/04/2025) siang. (Foto : Agung Santoso)

Tentunya, dengan berbagai ketentuan dan pertimbangan internal partai. Dalam hal ini untuk mendapatkan rekomendasi maju dalam kontestasi Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Solo. Namun ditaruh sebagai walikota maupun walikota, ia melihat dinamika politik karena partainya harus koalisi setelah peroleh lima kursi di DPRD Kota Solo.

” Kalau koalisi dengan partai lain, misinya harus sama dan juga komitmen yakni melanjutkan program baik telah berjalan dari Walikota Solo Gibran Rakabuming Raka, ” tandasnya.

Yang jelas itu semua, ia mengatakan masih banyak waktu sehingga menunggu pendaftarnya. Menjadi dasar rekomendasi diantaranya elektabilitasnya, popularitasnya, hingga rekam jejaknya. Berikut tokoh ini harus punya komitmen melanjutkan program Gibran setelah dilantik wakil presiden mendatang.

” Iya yakin relawan mas Gibran mensuplai tokoh nanti yang mendapat rekomendasi untuk pertarungan Pilkada esok, ” ujarnya.

BACA JUGA: 📱PSI Solo Godok Nama Dan Peluang Koalisi Dengan PDI P Disebut Bisa Terjadi

Untuk pendaftaran nanti, pihaknya akan jemput bola kepada anak muda. Ini sudah dilakukan terhadap beberapa anak muda tapi masih bersifat komunikasi. Sementara itu, salah satu usahawan Budi Santoso, pemilik toko perlengkapan gunung datang ke kantor PSI untuk mendaftarkan diri.

” Banyak dirinya didorong untuk maju, urusan nanti didukung atau tidak yang penting semangat, ” terangnya.

Ia memilih PSI karena latar belakang sebagai usahawan yang segmen produksinya anak muda. Ditambah dari dorongan dari Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep. Terutama ketika ia maju dalam caleg DPR RI mendapat pembekalan dari ketua umum. (Agung Santoso)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *