SOLO,solopopuler.com – Tiket gratis disiapkan sebanyak 1500 lembar untuk siswa SMP. Sedangkan ini disiapkan oleh PSSI untuk pertandingan babak penyisihan Grub B Piala Dunia U-17 di Kota Solo. Hal ini disampaikan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Solo Rini Kusumandari.
” Itu untuk siswa dan pendamping guru, ” jelasnya saat dikonfirmasi, Jumat (10/12/2023).

Sebanyak itu secara rinci, ia mengatakan 400 tiket untuk siswa setiap harinya. Kemudian bagi pendamping guru juga disediakan sebanyak 100 tiket. Banyaknya tiket tersebut diberikan setiap hari atau 500 tiket perharinya.” Sementara baru dapat babak penyisihan saja 3 hari,” beber dia.
BACA JUGA :📱Kesiapan Piala Dunia U-17 Di Kota Solo Ditandai Kirab Trophy Experience FIFA
Menurutnya ini masih sementara baru untuk babak penyisihan di Stadion Manahan Solo. Lantas sekolahan yang mendapat tiket hanya untuk di Kota Solo. Rini mengungkapkan pihaknya memang sengaja melobi PSSI untuk memberikan kuota tersebut.
” Saya minta khusus untuk SMP saya menyampaikan ke PSSI minta kuota untuk anak-anak SMP khusus Solo, ” jelasnya.
Untuk sekolah di kabupaten sekitar Kota Solo dari dinas Pendidikan. Terkait dengan alokasi tiket, Rini menyebut bahwa kewenangan sepenuhnya berada di bawah Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Solo. (Agung Santoso)