SOLO, solopopuler.com – Persiapan dilakukan oleh Timnas Uzbekistan U-17 dalam laga perdana di Stadion Manahan, Jumat (10/11/2023). Ini menjadi laga krusial dalam melawan Timnas Mali untuk menentukan nasib turnamen tersebut. Sedangkan ini dikatakan Pelatih Timnas Uzbekistan, Jamoliddin Rakhmatullaev usai latihan di Lapangan Kota Barrat.
“Jika kami bermain sangat baik di pertandingan pertama, hal tersebut akan berpengaruh ke pertandingan selanjutnya,” katanya.

Tim serigala putih ini mencoba yang terbaik di lapangan. Berikut juga menyiapkan diri untuk kompetisi ini dan bekerja keras. Baginya, timnas dari negara Mali memiliki sisi keunggulan dan kelemahan yang sudah dalam catatan tim pelatih.
” Tetapi kami juga sudah punya rencana. Kami mencoba untuk membuat rencana tersebut untuk memenangkan pertandingan,” tegasnya.
BACA JUGA : 📱Pemain Grub B Piala Dunia Tiba Di Solo Melalui Bandara Udara Sumarmo Dan Latihan
Ditemui seusai latihan di Lapangan Sriwaru, Kota Solo Media Official Timnas Mali Ibrahima Zecoulibaly mengemukakan. Targetnya, memenangkan semua pertandingan yang ada untuk meraih gelar Juara 1 di ajang Piala Dunia U-17 tersebut.
“Mereka ada job desk-nya. Sudah fix. Yang pasti Mali datang ke sini untuk jadi juara 1, bawa piala ini ke Mali itu target mereka, ” tandasnya.
Ia meminta penonton bisa melihat permainannya dan ingin menang semua pertandingan. (Agung Santoso)