Pelantikan Wali Kota Solo Digelar 20 Februari, Wakil Wali Kota Jadi Plh Saat Orientasi Dan Prosesi Maret

SOLO, solopopuler.com  – Pelantikan Wali Kota Solo terpilih, Respasti Ardi, dan Wakil Wali Kota, Astrid Widayani, dipastikan berlangsung pada Kamis, 20 Februari 2025, di Istana Kepresidenan. Hal ini disampaikan oleh Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokompim) Kota Solo, Sulistyarini.

“Pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo akan dilaksanakan di Istana Kepresidenan pada 20 Februari 2025,” ujar Sulistyarini saat dikonfirmasi, Minggu (16/2/2025).

Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokompim) Kota Solo, Sulistyarini. (Dok)

Setelah dilantik, Respasti Ardi akan mengikuti orientasi kepemimpinan bagi kepala daerah di Akademi Militer pada 21–28 Februari 2025. Selama periode tersebut, Wakil Wali Kota Astrid Widayani akan menjalankan tugas sebagai Pelaksana Harian (Plh) Wali Kota Solo.

“PLH ini ditunjuk agar tidak ada kekosongan jabatan karena setelah pelantikan, Wali Kota langsung mengikuti orientasi kepemimpinan,” jelasnya.

Sulistyarini juga menyebut bahwa Astrid Widayani dijadwalkan menghadiri pengarahan dari Presiden pada 28 Februari 2025.

BACA JUGA : Pelantikan Wali Kota Solo Ditunda, Dijadwalkan 20 Februari

Sementara itu, agenda seremonial pisah sambut akan digelar setelah serah terima jabatan (sertijab) dan rapat paripurna DPRD Solo, yang kemungkinan dilaksanakan pada 3 Maret 2025.

“Ada agenda pisah sambut, yang rencananya dilakukan setelah sertijab dan rapat paripurna DPRD pada 3 Maret. Acara pisah sambut sendiri akan dilaksanakan pada 4 Maret 2025,” kata Sulistyarini.

Ia memastikan bahwa agenda di lingkungan Pemkot Solo masih berjalan sesuai rencana awal. (Agung Santoso)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *