Idul Adha 2025, JNE dan TIKI Sembelih 213 Hewan Kurban, Hadirkan Promo Spesial dan Giveaway Menarik

JAKARTA, solopopoluler.com— Dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Adha 1446 H yang jatuh pada 6 Juni 2025, dua perusahaan ekspedisi nasional, JNE dan TIKI, kembali menunjukkan komitmennya terhadap masyarakat dengan menggelar program kurban bertajuk #SatSetBerkurbannya. Tahun ini, total 74 ekor sapi dan 139 ekor kambing disembelih dan dikemas dalam 2.500 besek untuk dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan.

Proses penyembelihan hewan kurban dilaksanakan di Yayasan Taman Yatim Piatu dan Tuna Netra (YATUNA) Soeprapto Soeparno, yang berlokasi di Jakarta Timur. Yayasan ini merupakan lembaga sosial yang didirikan oleh almarhum H. Soeprapto Soeparno, pendiri JNE dan TIKI.

M. Feriadi Soeprapto selaku Presiden Direktur JNE dan Ibu Yuliana Hastuti selaku Presiden Direktur TIKI menyerahkan daging hewan kurban untuk disalurkan kepada warga di sekitar lingkungan Yayasan Yatuna, Jumat (6/6/2025) kemarin. (Dokumen JNE)

Presiden Direktur JNE, M. Feriadi Soeprapto, mengatakan bahwa kegiatan kurban merupakan wujud nyata filosofi perusahaan yang mengedepankan semangat “Berbagi, Memberi, dan Menyantuni.”

“Semangat Idul Adha adalah semangat berbagi dan kebersamaan. Kami ingin menghadirkan keberkahan bagi masyarakat yang selama ini tumbuh bersama kami,” ujar Feriadi dalam keterangan tertulis.

BACA JUGA :Menapak Jejak Suci Dan Menumbuhkan Spirit Setia: Perjalanan Rohani Ksatria dan Srikandi JNE ke Holyland.

Hal senada disampaikan Yulina Hastuti, Direktur Utama TIKI, yang menekankan bahwa nilai-nilai kemanusiaan menjadi fondasi utama perusahaan.

” Kami memaknai Idul Adha bukan hanya sebagai ibadah, tapi juga bentuk rasa syukur dan kepedulian. Tahun ini kami juga mengadakan khitanan massal untuk anak-anak karyawan, sebagai bentuk perhatian kepada keluarga besar kami,” jelasnya.

Selain program kurban, JNE juga menghadirkan berbagai promo menarik dan giveaway spesial Idul Adha 2025, seperti:

Game Si Joni Spesial Idul Adha di Instagram @JNE_ID, dengan hadiah produk lokal hingga kambing kurban.

Penukaran 3.000 poin JLC (JNE Loyalty Card) dengan 1 ekor kambing via jlc.jne.co.id. Diskon 50% ongkir internasional ke Timur Tengah, berlaku 2–11 Juni 2025. Promo Bumbu Munik Spesial Idul Adha lewat program PESONA JNE, 2–10 Juni 2025. Promo Sembako Hemat di wilayah Jakarta melalui mart.roketindonesia.com, 5–12 Juni 2025.

Giveaway PESONA x Seeme Hijab di Instagram @pesonajne, 2–10 Juni 2025 (pengumuman 12 Juni). Roket Indonesia Berikan Potongan Ongkir 90%Tak ketinggalan, JNE melalui layanan pengiriman instan Roket Indonesia turut menghadirkan promo potongan ongkir hingga 90% tanpa minimum pembelian. Promo berlaku 5–8 Juni 2025, dengan kode voucher RKTIDULADHA25.

Roket Indonesia adalah layanan ekspres dengan estimasi pengantaran 3 jam, dilengkapi fitur live tracking, asuransi, dan layanan multidrop. Saat ini, Roket Indonesia telah hadir di lebih dari 54 kota di Indonesia. (Agung Santoso)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *